Viral Bule Inggris Terobos Pintu Bandara Ngurah Rai dengan Truk, Hantam Pengendara dan Rusak Fasilitas

Bule laki-laki mengendarai truk dan menerobos pintu masuk terminal keberangkatan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Senin (10/6/2024).
Bule laki-laki mengendarai truk dan menerobos pintu masuk terminal keberangkatan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Senin (10/6/2024).

PANTAUBALI.COM, BADUNG – Viral di media sosial aksi seorang bule laki-laki mengendarai truk dan menerobos pintu masuk terminal keberangkatan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Senin (10/6/2024).

Dalam video yang beredar tampak, bule tersebut juga menerobos palang pintu masuk Tol Bali Mandara dan menabrak sejumlah pengendara lain.

Akibat aksinya itu juga, fasilitas di terminal Bandara mengalami kerusakan. Beberapa orang yang berada di Bandara sempat menghajar bule tersebut setelah turun dari truk.

Kemudian, bule tersebut langsung diamankan oleh petugas keamanan di Bandara.

Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan membenarkan kejadian tersebut. Adapun bule laki-laki tersebut berasal dari Inggris berinisial DAAH (50).

Baca Juga:  Disbud Badung Konservasi Lontar, Lestarikan Naskah Kuno

“Polres Bandara telah mengamankan WNA asal Inggris berinisial DAAH, laki-laki 50 tahun, di areal terminal keberangkatan Internasional Bandara I Gusti Ngurah Rai, karena merusak fasilitas Bandara yaitu, palang pintu tolged masuk No. 6, pagar besi bolar dan hiasan pilar. Selain itu pelaku juga menabrak 3 mobil di area bandara,” terangnya.

Jansen menjelaskan, kejadian tersebut berawal pada Minggu (9/6/2024) sekitar pukul 20.00 WITA.

Pemilik truk berinisial RA, laki-laki 24 tahun asal Yogyakarta memarkir truknya di depan Toko Timbul Mora Ceramic di Jalan Raya Kerobokan, Kuta Utara, Badung.

Saat itu, korban tidur di tempat duduk penumpang truk sebelah kiri dan sekitar pukul 22.00 WITA mendengar mesin kendaraan menyala.

Baca Juga:  Cegah Judi Online, Propam Razia Handphone Anggota Polres Tabanan

Korban pun spontan terbangun dari tidurnya. Namun, pelaku DAAH memukul korban hingga akhirnya pelaku menendang korban keluar dari truk.

Tak sampai disitu, korban pun berusaha naik ke truk untuk merebut kemudi dengan kondisi truk masih melaju.

“Truk terus melaju dan menabrak sepeda motor parkir didepannya. Selanjutnya korban loncat. Setelah itu, pelaku berhasil membawa truk tersebut kearah simpang LP belok kiri memutar kembali hingga menabrak kendaraan di depannya,” ucapnya.

Baca Juga:  Wakil Dinas Perhubungan Badung Sabet Juara I dan II dalam Pemilihan Abdi Yasa Teladan 2024

Selanjutnya, truk yang dikendarai oleh pelaku melaju kearah Jalam By Pass Ngurah Rai dan masuk ke Jalan Toll hingga memutar kembali kearah Bandara menabrak portal masuk bandara serta tiga mobil lagi di area Bandara.

“Saat ini, pelaku sudah dserahkan ke Polres Badung untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut dan kami juga berkoordinasi dengan pihak Imigrasi Bali,” tutup Jansen. (ana)