Bupati Sanjaya Tinjau Ruas Jalan Desa Jegu

Usai Kegiatan di Samsaman menuju Jegu, Bupati Sanjaya Tinjau Kondisi Jalan di Ngis.
Usai Kegiatan di Samsaman menuju Jegu, Bupati Sanjaya Tinjau Kondisi Jalan di Ngis.

PANTAUBALI.COM, TABANAN – Ada yang menarik, ketika Bupati Tabanan Dr. I Komang Gede Sanjaya, SE, MM, melakukan kegiatannya menghadiri undangan dari masyarakat. Dalam perjalanan, seketika memerintahkan bawahannya menghentikan kendaraan, kemudian Bupati Sanjaya meninjau jalan di seputaran Desa Jegu, Jumat (2/6/2023).

Sesuai data di lapangan, usai kegiatan di Samsaman menuju kegiatan selanjutnya di Desa Jegu, Sanjaya beserta jajaran melewati Desa Meliling dan Timpag. Di tengah perjalanan, Bupati berhenti dan turun dari mobil dinasnya untuk meninjau jalan yang ada di Banjar Ngis yang merupakan wilayah Desa Jegu.

Disitu, orang nomer satu di Tabanan agak kaget melihat jalan tersebut dalam keadaan rusak. Kebetulan saat itu juga, Bupati Sanjaya bersama anggota DPR RI Alit Kelakan, Anggota DPRD Bali I Made Supartha, Sekda, beserta Kadis PU Tabanan.

Baca Juga:  Bupati Sanjaya Buka Parade Ogoh-Ogoh Se-Desa Adat Kota Tabanan

“Tadi, dari Samsaman, Timpag, mulus tapi disini jalannya kok ada lobang-lobang,” ujar Bupati Sanjaya saat itu dan sontak langsung bertanya dengan Kadis PU terkait progres perbaikan jalan tersebut.

Terkait perbaikan jalan tersebut, Made Dedi selaku Kadis PU menyampaikan, bahwa untuk jalan dari Jegu sampai Timpag, Telaga Tunjung, sepanjang 4,8 Km sudah disediakan dana dan sudah ada kontraktornya yang menjadi pemenang tender, yakni dengan anggaran 11 Miliyar lebih.

“Adapun pengerjaan jalan itu bukan hanya pengaspalan tetapi juga pelebaran, sehingga sampai saat ini juga telah dilaksanakan pengerukan bahu jalan untuk betonisasi,” ujarnya.

Kemudian daripada itu, beberapa ruas yang memang mempunyai kedalaman yang cukup dalam, dikatakan Dedi saat ini masih dalam progres pembuatan senderan. Atas laporan tersebut, Bupati memerintahkan Kadis PU untuk mempercepat progres yang ada di lapangan, karena jalan ini merupakan infrastruktur yang sangat vital bagi masyarakat.

Baca Juga:  Pramella Pasaribu Gantikan Romi Yudianto Pimpin Kanwil Kemenkumham Bali

Dimana merupakan urat nadi ekonomi dan urusan lainnya yang sangat vital bagi masyarakat . Selain itu, kualitas jalan ditegaskan Sanjaya harus tetap diperhatikan, sehingga jalan awet karena memiliki kualitas yang bagus.

“Kami di Tabanan, 96 persen jalan sudah bagus, tinggal 4 persen lagi. Jalan ini merupakan bagian dari 4 persen tersebut. Kalau bisa segera selesaikan, namun tetap harus memperhatikan kualitasnya,” pinta Sanjaya.

Kedepannya apabila jalan sudah jadi dan bagus, Sanjaya juga meminta kepada masyarakat agar turut serta berperan aktif menjaga dan merawat jalan. Paling tidak membersihkan badan jalan melalui tedun gotong-royong, membersihkan got dari sampah, sehingga saat musim hujan tidak terjadi banjir akibat pembuangan sampah sembarangan yang menyebabkan air sampai meluap ke badan jalan yang sudah jelas akan cepat merusak jalan tersebut.

Baca Juga:  Kronologi Dua WNA Tertimbun Longsor di Villa Yeh Baat Jatiluwih, Sempat Ditolak Petugas untuk Menginap

Dalam kesempatan itu, Sanjaya juga meminta bantuan kepada DPR RI, agar tetap selalu fokus membantu Pemkab Tabanan yang pada akhirnya terdapat dana pembangunan infrastruktur. Sehingga mempercepat pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Kabupaten Tabanan. Kemudian Alit Kusuma Kelakan dan I Made Supartha, mengiyakan dan dengan konsep satu jalur, berkomitmen berjuang bersama-sama dengan Pemkab Tabanan. (rls)