FOPI Bali Gelar Kadisdikpora Bali Cup, Libatkan 726 Atlet

TABANAN – Pantaubali.com -Federasi Olahraga Petanque Indonesia (FOPI) Bali kembali menggelar kejuaraan di tingkat pelajar, Kadisdikpora Bali Cup.

Kejuaraan memperebutkan piala bergilir Kadisdikpora Provinsi Bali, berlangsung selama 4 hari dari 28 sampai 31 Mei 2022, bertempat di Lapangan Petanque GOR Debes Tabanan.

Ketua Panitia Kejuaraan, I Gusti Agung Gede Ary Wirawan Wetan menyampaikan, Kejuaraan Petanque antar pelajar se Bali merupakan agenda rutin setiap tahun yang dilaksanakan oleh FOPI Provinsi Bali sejak FOPI berkembang di Bali dari tahun 2013. Namun tahun ini menjadi sangat special bagi FOPI Provinsi Bali karena atas perkenan Kadisdikpora Provinsi Bali, Kejuaraan Petanque antar pelajar Provinsi Bali berubah menjadi Kadisdikpora Bali Cup, dengan memperebutkan piala bergilir Kepala Disdikpora Provinsi Bali.

Baca Juga:  Libur Lebaran, DTW Tanah Lot dan Ulun Danu Beratan Diserbu Wisatawan Domestik

“Tentunya dengan demikian telah menambah prestise Kejuaraan kami dan menjadi kehormatan bagi FOPI Provinsi Bali. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wadah berprestasi bagi Pelajar tingkat SMP dan SMA di Provinsi Bali khususnya di Cabang Olahraga Petanque,” jelasnya,Sabtu (28/5).

Kejuaraan diikuti 726 Atlet terdiri dari, 350 Putra dan 376 Putri berasal dari 34 sekolah tingkat SMASMK dan 27 Sekolah tingkat SMP dari 8 Kabupaten Kota di Bali. Kejuaraan ini yang berlangsung selama 4 hari dari tanggal 28 sampai 31 Mei 2022 dan mempertandingkan 14 kategori pertandingan.

“Dengan kejuaraan ini diharapkan nanti mampu melahirkan atlet-atlet berprestasi baik di tingkat nasional maupun internasional,” katanya.

Ketua Umum FOPI Bali, I Nyoman Yamadhiputra mengatakan, pembinaan terhadap atlet-atlet terus dilakukan terutama melalui kejuaraan seperti ini, sehingga nanti akan lahir atlet-atlet beprestasi, yang bisa masuk untuk mewakili Daerahnya baik untuk Porjar, Porprov, PON bahkan di Sea Game.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Sampaikan Rekomendasi DPRD Kabupaten Tabanan atas LKPJ TA 2023 dalam Paripurna

Menurutnya semua bisa memiliki peluang untuk bisa tampil di event tersebut asalkan berprestasi. Yama menambahkan, saat ini FOPI sedang berjuang agar cabor Petanque ini bisa dipertandingkan di Pekan Pelajar Nasional (Popnas), agar anak-anak di tingkat pelajar bisa tampil di event resmi nasional.

“Saat ini kita di FOPI sedang berjuang agar olahraga Petanque ini bisa dipertandingkan di Popnas, untuk saat ini Petanque hanya baru masuk di Pomnas, untuk event bertingkat Nasional,” jelasnya.

Selanjutnya, Kadisdikpora Provinsi Bali, Komang Ngurah Boy Jayawibawa, saat membuka kejuaraan, sangat mengapresiasi apa yang dilakukan oleh FOPI Bali dalam menjaring atle-atlet pontensial, terutama untuk di tingkat pelajar.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Ngupasaksi Karya Ngenteg Linggih Pura Sang Hyang Landu 

Boy mengakatan, saat ini olahraga Petanque telab masuk ke sekolah-sekolah, sehingga untuk pembibitan sendiri sudah dilakukan oleh jajaran FOPI Bali. Pihaknya berharap dengan event seperti ini akan muncul atlet-atlet berprestasi, baik untuk tingkat pelajar atau tingkat yang lebih tinggi.

“Saya berharap dari Tabanan ini akan muncul banyak atlet berprestasi, karena kedepan akan banyak event, mudah-mudahan anak-anak yang juara ini nanti bisa masuk kesana untuk mewakili sekolah atau Daerah Bali untuk event di tingkat nasional,” pungkasnya.

Pembukaan Kejuaraan Kadisdikpora Bali Cup dibuka langsung oleh Kadisdikpora Bali, KN Boy Jayawibawa, yang ditandai dengan pelemparan bola besi di lapangan Petanque Tabanan.