44 juta UUM Tercatat di Tanah Air Umi Hadir Siap Membantu Permodalan

DENPASAR – Pantaubali.com – Menurut Direktur Utama Pusat Investasi Pemerintah (PIP), Ririn Kadariyah Dikutip dari kemenkeu.go.id, belum lama ini menyebutkan, di Indonesia jumlah pelaku usaha skalanya ultra mikro sangat besar. Total pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di Tanah Air ada sekitar 64 jutaan, dan sekitar 44 jutanya adalah Usaha Ultra Mikro (UUM).

Baca Juga:  Pemilik Vila Yeh Baat Diperiksa Penyidik Polres Tabanan Terkait Izin Usaha

Ketika kesejahteraan usaha ultra mikro tersebut meningkat akan berdampak pada tingkat Produk Domestik Bruto (PDB) yang lebih besar. Selain itu, tentu akan mampu menyerap tenaga kerja lebih besar lagi.

Jika dilihat dalam kondisi pandemi Covid-19 saat ini membuat banyak masyarakat kehilangan pekerjaan. Dari menjadi pekerja, kini beralih menjadi pelaku usaha.

Baca Juga:  Jenazah Pendaki di Puncak Gunung Agung Berhasil Dievakuasi, Diduga Meninggal Karena Hipotermia

“Ini harus difasilitasi. Khusus untuk 2021 saja kami ditargetkan menjangkau 1,8 juta pelaku usaha mikro. Harapannya lebih banyak lagi masyarakat yang bisa mendapatkan permodalan tambahan untuk usahanya,” jelas Kadariyah.

Maka dari itu, Pemerintah hadir serta memberi program yang dikenal dengan nama Pembiayaan Ultra Mikro (UMi). Selain menyalurkan pembiayaan, PIP juga membantu pendampingan dilakukan oleh penyalur UMi.

Baca Juga:  Kronologi Dua WNA Tertimbun Longsor di Villa Yeh Baat Jatiluwih, Sempat Ditolak Petugas untuk Menginap

“Kami bukan hanya menjawab masalah permodalan juga meningkatkan keterampilan pelaku usaha mikro serta dibantu pemasarannya,” tutupnya.