Tabrakan dengan Pick Up di Baturiti, Remajaj 15 Tahun Tewas 

Kondisi kendaraan terlibat kecelakaan yang mengakobatkan remaja berusia 15 tahun meninggal dunia di Jalan Nasional Denpasar-Singaraja, tepatnya Banjar Kukub, Desa Perean Tengah, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan. 
Kondisi kendaraan terlibat kecelakaan yang mengakobatkan remaja berusia 15 tahun meninggal dunia di Jalan Nasional Denpasar-Singaraja, tepatnya Banjar Kukub, Desa Perean Tengah, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan. 

PANTAUBALI.COM, TABANAN – Seorang remaja berusia 15 tahun meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas di Jalan Nasional Denpasar-Singaraja, tepatnya di kilometer 31,5 Banjar Kukub, Desa Perean Tengah, Kecamatan Baturiti, Kabupaten Tabanan.

Kecelakaan tragis ini terjadi pada Selasa (27/8/2024) sekitar pukul 15.00 WITA. Melibatkan sepeda motor Honda Vario dengan nomor polisi DK 5404 HB dan mobil Suzuki Pick Up bernomor polisi DK 8241 MH.

Pengendara sepeda motor, I Ketut AJA (15) asal Baturiti, Tabanan mengalami luka parah di bagian kepala, luka lecet di wajah, dagu, bahu, dada, tangan, serta patah dan luka robek pada kaki kanan.

Baca Juga:  Pemprov Bali Usulkan Moratorium Pembangunan Akomodasi Pariwisata di Wilayah Sarbagita

Ia sempat mendapatkan perawatan intensif di RSU Semara Ratih Luwus, namun nyawanya tidak tertolong dan ia dinyatakan meninggal dunia.

Sementara, pengemudi Suzuki Pick Up bernama Nengah Reken (59), warga Desa Sangsit, Buleleng, tidak mengalami luka dalam kejadian ini.

Kasi Humas Polres Tabanan Iptu Gusti Made Berata mengungkapkan, kecelakaan bermula ketika sepeda motor yang dikendarai oleh korban datang dari arah barat (Perean Kauh) menuju arah timur, masuk ke jalur Jalan Nasional menuju selatan (Denpasar).

“Korban diduga tidak memperhatikan arus lalu lintas dari arah selatan yang menuju utara (Singaraja), sehingga bertabrakan dengan kendaraan Suzuki Pick Up yang sedang melaju di jalurnya,” ujar Berata dikonfirmasi, Rabu (28/7/2024).

Baca Juga:  Paslon Mulyadi-Sengap dan Sanjaya-Dirga Lolos Pemeriksaan Kesehatan 

Kendaraan Suzuki Pick Up mengalami kerusakan pada kaca lampu utama kanan yang pecah dan penyok pada bagian kap mesin depan kanan.

Sementara itu, sepeda motor Honda Vario yang dikendarai oleh korban mengalami kerusakan pada spion kiri yang lepas, stang kiri bengkok, dan dek depan kanan yang hancur. (ana)